Menu Tutup

Jaringan dan Kerjasama

PROFIL JARINGAN DAN KERJASAMA ASC (AGRITECH STUDY CLUB) FTP UNIVERSITAS GADJAH MADA

 

Latar Belakang:

Keilmuan teknologi pertanian banyak terdapat dalam masyarakat umum dan  di dalamnya seringkali terdapat permasalahan-permasalahan yang timbul, sehingga sebagai mahasiswa Fakultas Teknologi Pertanian perlu untuk melakukan kerjasama baik didalam maupun diluar UGM . Mahasiswa perlu memiliki sikap manajemen diri yang naik serta ide dalam berkreasi dan inovasi. Selain itu tak lepas juga dibutuhkan sikap kerjasama yang baik.  Berbagai ilmu yang dipelajari dalam teknologi pertanian akan lebih mudah dipahami jika mahasiswa diajak langsung ke lapangan. Dengan adanya Departemen Jaringan dan Kerjasama Agritech Sudy Club maka mahasiswa dapat belajar mengenai kegiatan-kegiatan bersosialisasi di ranah penelitian dan pengabdian secara langsung di dalam kampus maupun di luar kampus. Untuk itu Agritech Study Club mengedepankan Jaringan dan Kerjasama bertujuan untuk menjalin kerjasama dengan adanya sharing antar kelompok studi, dan dosen pembimbing. Tujuan kedua yaitu supaya ASC dapat melaksanakan program pengabdian msyarakat melalui desa desa binaan. Tujuan Ketiga yaitu anggota ASC dapat memperlajari input, proses, dan output dari sebuah industri melalui program kunjungan industri.

Program Kerja:

  1. Desa Binaan
  • Waktu : Satu tahun periode kepungurusan ( Maret – Desember 2016 )
  • Target dan Sasaran : Kokap, Kulon Progo, Yogyakarta
  • Manfaat : Pengabdian Masyarakat dan penerapan ilmu Teknologi Pertanian.
  • Dekripsi Singkat : Dengan meningkatkan potensi desa di desa binaan sehingga diharapkan dapat di follow up dengan berbagai kegiatan serta tempat penerapan ilmu Tekonologi Pertanian dalam bentuk pengabdian masyarakat.
  1. Kunjungan Kelompok Studi (KS)
  • Waktu : Satu tahun periode kepungurusan ( Maret – Desember 2016 ) setiap 2 minggu sekali hari Senin pukul 15.00 WIB – selesai.
  • Target dan Sasaran : Kunjungan ke sebagian Kelompok Studi di UGM khususnya seluruh Kelompok Studi Fakultas kluster Agro
  • Manfaat :
  1. Meningkatkan kemampuan organisasi mahasiswa melalui sharing antar lembaga.
  2. Menjalin kerjasama antar kelompok studi dalam rangka memperluas dan memperkuat jaringan Agritech Study Club.
  3. Mengkaji perkembangan keilmuan lintas fakultas dan/atau interdisipliner untuk meningkatkan wawasan anggota Agritech Study Club.
  • Dekripsi Singkat : Berupa kunjungan  ke salah satu kelompok studi fakultas atau kelompok studi universitas yang ada di Universitas Gadjah Mada.  Kunjungan ini diikuti oleh anggota Agritech Study Club dan anggota kelompok studi fakultas atau kelompok studi universitas yang dituju sebagai tuan rumah. Kegiatan ini dilakukan melalui serangkaian sharing tentang program kerja antar kelompok studi dan tentang keilmuan lintas fakultas dan/atau interdisipliner.
  1. Kunjungan Dosen
  • Waktu : Agustus 2016
  • Target dan Sasaran : Dosen Fakultas Teknologi Pertanian UGM
  • Manfaat : Menjalin silaturahmi dan menambah ilmu Teknologi Pertanian
  • Dekripsi Singkat : Merupakan kegiatan kultural anggota ASC kepada Dosen terkait sharing ilmu dan pengalaman dosen. Output yang dihasilkan nantinya yaitu mampu menjaga hubungan baik dengan dosen, mendapatkan ilmu berupa pengalaman dosen, mendapatkan masukan dari dosen terkait ASC.
  1. Kunjungan Industri
  • Waktu : 20-22 Oktober 2016
  • Target dan Sasaran : Industri di bidang Agroteknologi
  • Manfaat : Anggota ASC mengetahui proses pengolahan berbahan baku Pertanian meliputi input, proses, dan output bahan pertanian.
  • Dekripsi Singkat : Merupakan kegiatan eksternal dimana anggota ASC berkunjung ke tempat-tempat tertentu untuk mengasah keilmuan dan mendapatkan output berupa pengalaman lapangan, baik itu di Industri maupun di lembaga lain terkait kompetensi keilmuan Teknologi Pertanian

 

Kepala Departemen: Rivan Dwias Kurniwan (TIP 2014)

Anggota:

  1. Alivia Devi Maulida (TPHP 2015)
  2. Amin Nura’ini (TIP 2015)
  3. Edlina Putri Sukma D (TPHP 2015)
  4. Gita Fitria Rachmawati (TPHP 2015)
  5. Hidrotunnisa (TPHP 2015)
  6. Rahayu Savitri Hernindita (TPHP 2015)
  7. Salma Al-Ghiffary (TIP 2015)
  8. Sekar Arum Purbarani (TIP 2015)
  9. Reza Adinata (TIP 2015)
  10. Taufiq Fatkurrahman (TIP 2015)